Penyesuaian Diri si Kurcaci Oren

Rp 9.000.000
SKU: ART-FER-0051408727

Tentang Karya :

Ukuran : 100 x 90 cm

Media : Acrylic on Canvas

Deskripsi Karya :

Pada pameran perdana dengan 2madison Gallery, saya menghadirkan dua karya yang berjudul “Penyihir dari Timur” dan “Penyesuaian Diri Kurcaci Oren”.

Karya pertama saya, “Penyihir dari Timur” menampilkan tokoh Penyihir, sebagai penggambaran seseorang yang melakukan eksperimen untuk suatu tujuan yang dia inginkan. Kata “dari Timur” menggambarkan matahari yang terbit dari Timur. Karya ini diilhami dari kenangan masa kecil saya, dimana Ibu saya kerap memberikan nasihat di pagi hari saat matahari terbit. Beliaulah ‘penyihir’ dalam hidup saya. Beliau kerap menasihati saya untuk menghormati guru, melakukan kebaikan kepada sesama teman, dan menghargai lingkungan sekitar. Nasihat tersebut saya visualisasikan sebagai objek dalam telur berisi dua monster berbulu. Latar belakang ruangan dengan suasana yang harmonis adalah ekspresi saya untuk mencerminkan keharmonisan ibu dan anak.

Karya saya yang kedua menampilkan sosok kurcaci. Kurcaci memiliki sifat yang terlalu percaya diri dalam lingkungannya dan merasa mudah berbaur saat bersosial. Sementara tokoh ‘monster batu’ merepresentasikan figur yang kaku dan susah berbaur dengan lingkungan sekitarnya. Objek air yang bergerak dalam kolam menyimbolkan penyesuaian diri dalam lingkungan, sementara kolam adalah simbol pembatasan diri dalam hidup bersosial. Secara keseluruhan suasana yang saya visualisasikan adalah keramaian dan rasa kebahagiaan.

Penggunaaan warna oren pada objek utama (kurcaci) menjelaskan bahwa dialah pelaku utamanya. Karya ini menceritakan penyesuaian dua figur yang saling berinteraksi, tetapi memiliki kepribadian yang berlawanan. Si kurcaci ingin mencoba mengakrabkan diri dengan monster batu, tetapi monster batu memiliki sifat yang tidak bisa menerima candaan yang dilontarkan oleh kurcaci, sehingga sakit hati dan menjauh. Dari kisah ini, kurcaci mengintrospeksi dirinya agar lebih berhati-hati, bisa membatasi diri dan menjaga sikap serta perkataannya. 

Saya ingin menyampaikan pesan bahwa penyesuaian diri terhadap orang-orang dan lingkungan baru sangatlah penting agar dapat menghindari problem dalam hidup sosial. Penyesuaian diri tidak akan semudah air yang mengalir, karenanya kita semua perlu senantiasa mendalami karakter lawan bicara agar hubungan bisa terjalin harmonis dan damai.

 

 

Customer Reviews

Be the first to write a review
0%
(0)
0%
(0)
0%
(0)
0%
(0)
0%
(0)